Apa itu Leverage?

Leverage meningkatkan kapasitas trading Anda dan melipatgandakan kekuatan investasi Anda. Tingkatkan laba Anda, tetapi juga risiko Anda.

Mulai Sekarang!

Perdagangan memiliki tingkat risiko yang tinggi dan dapat mengakibatkan hilangnya semua modal Anda.

Mengenal Leverage

Ketika perdagangan derivatif online pertama kali muncul, aset dasar yang paling populer adalah Forex – spekulasi atas nilai relatif pasangan-pasangan valuta asing. Mencakup semua transaksi yang melibatkan pertukaran valuta asing, pasar ini sangat besar, dan karenanya, nilai tukar berubah dengan nilai yang sangat kecil – biasanya diukur dalam seperseratus sen, atau ‘pips’. Contohnya dalam hal pasangan Euro-Dolar AS, perubahan rata-rata hariannya berada antara 40 sampai 100 pips (0,4 – 1 sen per hari, naik atau turun) selama 10 tahun terakhir. Konsekuensinya, seseorang perlu berinvestasi dalam jumlah besar pada sebuah posisi trading untuk menyaksikan perubahan yang nyata – lebih banyak daripada yang dimiliki rata-rata trader retail. Hasilnya, broker online menawarkan kemungkinan leverage investasi kepada para kliennya. Sayangnya, banyak trader yang MENGGUNAKAN leverage tidak benar-benar memahami apa artinya. Istilah ‘leverage’, bermakna ‘meningkat’, pertama kali digunakan selama revolusi industri untuk mendeskripsikan peningkatan cakupan sebuah tindakan menggunakan tuas fisik. Pada 1933, kata tersebut masuk ke dunia bisnis untuk menunjukkan perluasan sebuah bisnis dengan menggadaikan aset-asetnya untuk mendapatkan pinjaman. Jadi, untuk memahami apa itu leverage dalam trading keuangan, kita hanya perlu mempertimbangkan bahwa itu memerlukan penggadaian dana Anda untuk diinvestasikan dalam suatu instrumen. Tidak harus ada hubungan langsung antara apa yang Anda gadaikan dengan ukuran investasi – faktanya, kebanyakan broker online akan membuka posisi yang nilainya jauh lebih tinggi daripada aset yang Anda gadaikan; namun, keuntungan dan kerugian Anda terkait dengan investasi tersebut dan bukan jumlah awal (lihat ‘margin’ di bawah) yang telah digadaikan. Tingkat kenaikan digambarkan sebagai rasio antara investasi (margin) trader dan ukuran posisi yang kemudian dibuka oleh broker. Leverage 400:1 berarti bahwa untuk setiap dolar yang diinvestasikan, posisi terbuka setara dengan $400. Leverage 20:1 berarti bahwa untuk setiap dolar, ukuran posisi setara dengan $20, dan seterusnya.

Kantor Trade360

Sisi Lain Leverage – Margin

Ketika trading dengan broker CFD online, uang tidak dikurangkan dari akun Anda ketika Anda membuka sebuah posisi. Alih-alih, laba akan ditambahkan atau kerugian akan dikurangkan dari saldo Anda hanya ketika Anda menutup posisi. Sementara itu, uang Anda akan dibagi menjadi margin bebas dan margin terpakai. Margin terpakai adalah jumlah uang Anda yang digadaikan untuk membuka posisi Anda, dan margin bebas adalah uang yang masih bisa Anda gunakan untuk membuka posisi baru. Tipe margin ketiga adalah margin yang dibutuhkan – jumlah margin bebas yang harus Anda miliki untuk membuka posisi baru tertentu. Margin yang dibutuhkan dihitung berdasarkan ukuran posisi dan leverage Anda, dan disebutkan sebagai persentase yang berbanding terbalik dengan leverage pada suatu instrumen. Jadi, jika Anda membuka sebuah posisi senilai €10.000 (1 lot mini) pada EURUSD dengan leverage 400:1, Anda akan diminta untuk menggadaikan 1/400 (0,0025%) dari ukuran posisi tersebut – margin yang diperlukan €25. Ketika posisi tersebut dibuka, margin yang dibutuhkan akan ditambahkan ke margin terpakai dan dikurangkan dari margin bebas Anda. Karena sebagian besar posisi dibuka dengan kerugian akibat spread bid/ask broker (selisih antara harga jual dan beli yang ditawarkan), kerugian itu (yang sudah ter-leverage) juga dikurangkan dari margin bebas dan ditambahkan ke margin terpakai Anda. Dinamika ini berlanjut selama posisi menimbulkan kerugian atau keuntungan – selalu berubah sesuai ukuran posisi ter-leverage Anda.

Di mana masalahnya?

Leverage – seperti dijelaskan di atas – mempengaruhi, bukan hanya ukuran posisi tetapi juga keuntungan atau kerugian trader selanjutnya pada suatu posisi. Jika seorang trader berinvestasi $1 pada sebuah posisi, pergerakan 100-pip pada nilai pasangan mata uang itu – 1 sen, misalnya dalam hal mata uang EURUSD tadi – diterjemahkan menjadi pergerakan $4 pada leverage 400:1. Jika ini untung, jelas tidak ada masalah; jika ini rugi, sang trader kehilangan 4 kali lipat investasinya, yang bisa menjadi kejutan serius, mengingat posisi forex minimum kebanyakan broker sama dengan 10.000 unit, atau €10.000, untuk pasangan EURUSD. Sekarang, pertimbangkan bahwa, dengan leverage 400:1, investasi trader setara dengan (10000/400=) €25, menemukan kerugian €100 pada apa yang tampaknya merupakan pergerakan 1 sen bisa sangat membingungkan!

Kantor Trade360

Kontrol Leverage Anda dengan Seleksi Mandiri

Hingga sekarang, leverage telah dipilih sebelumnya oleh broker Anda, berdasarkan tingkat status perdagangan Anda. Trader retail menerima berapa pun antara leverage 2:1 dan 30:1 – tergantung instrumen dan kelas aset, tergantung pada kelas aset dan instrumen, sementara trader profesional bisa mendapatkan berapa pun hingga 400:1, mengingat sumber daya dan pengalaman mereka mencukupi untuk tingkat risiko itu. Menurunkan leverage Anda berarti menghubungi manajer akun Anda dan memintanya mengubah leverage per akun Anda. Sekarang, setelah dirobohkannya batas teknologi, kami akhirnya dapat memungkinkan para trader untuk menentukan leverage dan tingkat risiko mereka untuk setiap trading secara terpisah. Cukup tentukan pilihan Anda dengan sekali klik dan mengonfirmasi posisi. Tapi ingat, bahwa setelah posisi Anda terbuka, Anda tidak bisa lagi mengubah parameter tersebut, karena tingkat margin (bebas dan terpakai) Anda sudah berubah.

Aplikasi Seluler

Cari

Crowd Tech Ltd has temporarily suspended the opening of new trading accounts. Existing trading account holders will continue to be serviced. Please note that Crowd Tech Ltd no longer collaborates with Athena Investments Dom Maklerski S.A. (AIDM) as its Tied Agent in Poland.

PERINGATAN RISIKO: CFD adalah instrumen yang kompleks dan memiliki risiko tinggi berupa hilangnya uang dengan cepat karena leverage. Sebanyak 70.6% akun investor ritel kehilangan uang ketika trading CFD dengan Trade360. Anda harus mempertimbangkan apakah Anda memahami cara kerja CFD dan apakah Anda dapat menanggung risiko tinggi berupa kehilangan uang Anda. Pelajari lebih lanjut tentang pengelolaan risiko.